Antoni Sidjabat,
seorang musisi sekaligus penulis lagu asal Bandung yang dalam waktu dekat tepatnya pada 29 November 2019 memperkenalkan single perdananya bertajuk Song About You. Sedikit flashback bahwa solois satu ini dulunya sempat bergabung juga dengan sebuah band Pop/Blues bernama Green Dolphin Street yang sudah cukup banyak mengisi event di Bandung, termasuk pula sempat bermain dalam progam Global TV yakni DCDC bersama Ipang Lazuardi.Namun dari 2 tahun terakhir ini, Antoni lebih fokus dengan project solonya.
Song About You adalah langkah awal dari Antoni untuk memperkenalkan sisi ego-nya dalam bermusik, sebelum lahirnya debut album yang rencana akan rilis pada tahun 2020 mendatang. Antoni benar-benar mempersiapkan materinya dari tahun 2017 untuk debut albumnya yang berisikan 10 lagu. Di balik single Song About You adalah cerita akan kekaguman seseorang kepada orang lainnya dan tanpa disadari bisa merubah orang tersebut menjadi pribadi lebih baik. Sebagai manusia juga, kita sangat perlu mencintai dan menghargai diri sendiri.
Antoni mengungkapkan sedikit bocoran pada albumnya nanti banyak bercerita tentang hal-hal positif, terutama perlunya akan mencintai segala isi bumi termasuk manusia. Dan juga selain rilisnya single Song About You, akan disusul pada bulan Maret 2020 dimana Antoni sudah mempersiapkan single keduanya.
![]() |
Antoni Sidjabat – Song About You Artwork |
Performed by : Antoni Sidjabat
Song and Lyric: Antoni Sidjabat
Produced and Composer : Iwan Popo
Mixed and Mastered: Billy Ramdhani
Recorded: Aru Studio
Label: Independent
[post_ad]
About – Antoni Sidjabat
Antoni Sidjabat ter-influence oleh cukup banyak musisi luar dalam caranya bernyanyi dan menulis lagu. walau banyak dari musisi yang meng-influence Antoni itu tidak memiliki keterkaitan genre satu sama lain seperti Nirvana, Red hot chilli peppers, Incubus, Radiohead dan Michael Jackson namun terkadang memiliki keterkaitan mengenai pandangan tentang sikap sosial seseorang atau kelompok yang seringkali berdampak buruk terhadap dunia. Mereka semua ingin mencoba memperbaikinya dengan pesan-pesan melalui musik. Dan ini benar-benar mempengaruhi Antoni dalam mematok visi bermusiknya.
Setelah 2 tahun mempersiapkan materi mentah lagu-lagunya, pada pertengahan 2019, Antoni sudah menyiapkan 10 lagu yang dirasa akan cocok untuk menjadi 10 lagu pembuka dalam karir bermusik Antoni. Dan 10 lagu itu akan berkaitan satu sama lain yang pada akhirnya akan menuju pada pesan : cintai segala bumi dan isinya termasuk manusia.
Di akhir 2019 ini, Antoni Sidjabat telah menyiapkan satu single berjudul “Song About You” dan akan rilis pada 29 November 2019 ini diikuti oleh Single keduanya pada pertengahan Maret tahun 2020.